Melawi – KesuksesanPT Pertamina (Persero) bekerjasama dengan TNI Angkatan Darat, dalam memecahkan rekor MURI (Museum Rekor Indonesia) “Menabung 20 Juta Pohon” pada 21 November 2013 lalu, tak lepas dari peran serta seluruh masyarakat yang ikut serta menanam pohon serentak dalam satu hari.
Seperti di Wilayah Kalimantan Barat, dimana pelaksanaan menabung pohon secara serentak dilakukan di Melawi Sintang, yang dihadiri General Manager Pertamina Marketing Operation Region VI, Faris Aziz dan Pangdam XII Tanjungpura Mayjen TNI Ibrahim Saleh. Menurut Faris, di Kalimantan Barat, Pertamina memberikan 10 juta pohon yang ditanam di 4 lokasi yakni Melawi, Sintang, Sanggau dan Sekadau.
“Menabung 20 juta pohon dalam sehari ini merupakan bagian dari gerakan Menabung 100 Juta Pohon yang dilaksanakan Pertamina sebagai tangung jawab sosialnya di bidang lingkungan sejak tahun 2011. Karena itu, kami menggandeng berbagai pihak untuk ikut serta dalam upaya pelestarian lingkungan sekaligus menumbuhkan ecopreneur lokal,”kata Faris.
Rekor MURI “Menabung 20 Juta Pohon” dalam sehari setidaknya telah menambah realisasi penanaman pohon yang dilakukan perusahaan energi ini sejak tahun 2011, yakni sebanyak 75,3 juta pohon. Jika tidak ada kendala, target 100 juta pohon akan lebih cepat diselesaikan dari target waktu yang ditetapkan yang seharusnya selesai di tahun 2015. Dan akan terasa manfaatnya lebih cepat dalam mengurangi emisi gas karbon serta bagi perekonomian masyarakat.