Cilacap- Meningkatnya lahan kritis di Kabupaten Cilacap menjadi perhatian berbagai pihak khususnya Dinas Kehutanan & Perkebunan (Dishutbun) dan RU IV Cilacap. Tercatat pada tahun 2014 luas lahan kritis di Cilacap mencapai 17.868 hektar dan lahan yang berpotensi kritis 49.895 hektar. Bertepatan dengan HUT ke-57 Pertamina, RU IV memberikan 5.700 bibit pohon secara simbolis kepada Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamudji dan Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Cilacap dalam acara Hari Menanam Pohon Indonesia yang diselenggarakan di Desa Karang Anyar, Kecamatan Gandrungmangu, pada (10/12). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Gerakan Nasional Penanaman 1 Milyar Pohon.
Bantuan bibit pohon ini akan ditanam di beberapa lokasi lahan kritis di Kabupaten Cilacap. Yaitu, di Kecamatan Kesugihan dan Kecamatan Dayeuhluhur berdasarkan rekomendasi dari Dinas Kehutanan dan Perkebunan Cilacap. Jenis bibit yang ditanam sebagian besar adalah jenis Akasia Mangium. Selain itu ada juga pohon Manggis, Mangga, Cengkeh dan Lengkeng.
Selaian mendukung Gerakan Menabung 100 Juta Pohon (2011-2015) Pertamina Sobat Bumi, program ini diharapkan dapat mendukung Pemerintah Daerah dalam mengurangi jumlah lahan kritis di Kabupaten Cilacap. Kegiatan ini juga dilaksanakan untuk memberikan motivasi bagi pihak lain serta masyarakat sekitar untuk turut serta melakukan penghijauan di lahan-lahan kritis tidak produktif. •RU IV