Angkat Pamor Mitra Binaan di Ajang Final Model Indonesia

Angkat Pamor Mitra BinaanJakarta – Pertamina kembali menunjukkan dukungannya terhadap hasta karya terbaik para mitra binaan dengan membawanya ke event-event¬ kenamaan. Salah satunya adalah di acara Malam Final Model Indonesia 2012, yang digelar di Ecovention Multifunction Hall, Taman Impian Jaya Ancol.


Dalam acara pemilihan model tingkat nasional yang diprakarsai oleh desainer kawakan Ramli tersebut, Pertamina menghadirkan lima booth mitra binaan PKBL Pertamina. Beragam hasil karya baik berupa batik dan perhiasan dipamerkan yang menyedot perhatian pengunjung. Terkait dengan itu Coordinator SME (Small and Medium Scale Enterprise) and Social Responsibility Partnership Pertamina, Wahyu Suswinto, yang berkesempatan hadir di acara tersebut mengatakan bahwa, pada hakikatnya Pertamina mempunyai kegiatan non inti korporasi, yaitu PKBL.


“Kali ini PKBL ingin meningkatkan derajat dari mitra binaan yang selama ini dianggap bahwa itu adalah kelas menengah kebawah. Nah, dengan kita menggandeng desainer-desainer ternama Indonesia tentu saja kita ingin meningkatkan peran dari kemitraan kita sendiri sekaligus juga menjadikan citra Pertamina ke dunia desain menjadi lebih terkenal,” kata Wahyu Suswinto, ditemui di sela-sela malam pemilihan model tersebut.


Wahyu mengatakan menggandeng desainer kenamaan Ramli Wahyu merupakan hal yang perdana bagi Pertamina. “Tentu saja Pertamina itu mendukung dari pada desain-desain ternama Indonesia dengan bahan-bahan lokal dari mitra binaan PKBL kita,” tandasnya.

Share this post