Situbondo – Tim Pertamina Peduli MOR V Jatim-Balinus menyerahkan bantuan ke pengungsian rawan longsor di Situbondo, Jawa Timur, (4/2).
Lokasi pengungsian yang menampung sekitar 374 keluarga tersebut terletak di SDN 1 Mojodungkul, Dusun Kidul Gunung-Desa Mojodungkul-Kec. Suboh – Situbondo.
Dengan berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah setempat dan warga sekitar, Tim Pertamina Peduli memberikan bantuan berupa sembako, makanan instan, air mineral, susu dan perlengkapan bayi serta beberapa kebutuhan pengungsi lainnya.
Penyerahan bantuan diserahkan oleh Koordinator SME SR & PP Jatim Balinus, Anna Yudhiastuti selaku pimpinan tim kepada Kepala Desa Mojodungkul, Suwapi dan disaksikan oleh Camat Suboh-Bahri, SH dan Tim BPBD Situbondo.
“Meskipun harus melalui medan yang cukup berat menuju ke lokasi pengungsian, namun Tim Pertamina tidak gentar, ini sebagai wujud kesungguhan kepedulian Pertamina terhadap para pengungsi rawan longsor di Situbondo,” ujar Anna.
Warga di lokasi tersebut sudah mengungsi beberapa hari dikarenakan tempat tinggal mereka yang dinyatakan sebagai wilayah rawan longsor di Situbondo. Area pengungsian terbilang terpencil karena hanya bisa diakses melalui satu jembatan dengan lebar hanya cukup dilalui satu kendaraan roda empat. Jembatan tanpa pembatas tersebut menghubungkan dua wilayah yang dipisahkan sungai dengan aliran air yang deras.
Menurut informasi BPBD setempat, warga disarankan tetap berada di pengungsian hingga lokasi tempat tinggal mereka dinyatakan benar-benar aman.•MORV