Menuju Indonesia Sehat, Pertamina Sumbang Mobil Sehat

PTM Mobil SehatJAKARTA – Upaya Pertamina menciptakan Indonesia sehat terus dilakukan dalam segala tindakan maupun fasilitas sarana dan prasarana. Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba Internasional tahun 2013, Pertamina mem­berikan bantuan berupa satu unit Mobil Sehat sebagai kontribusi mewujudkan generasi muda bebas narkoba, sehat dan berprestasi.


Penyerahan dilakukan oleh Coordinator SME&SR Partnership Program Pertamina Wahyu Suswinto, kepada Ketua Solidaritas Interi Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB), Ratna Djoko Suyanto yang disaksikan oleh Ibu Negara, Ani Bambang Yudhoyono didampingi Herawati Budiono di Gedung SME Tower (SMESCO), Kamis (20/6).


”Mobil Sehat bantuan Pertamina ini sangat membawa manfaat untuk menunjang program SIKIB dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang berada di wilayah yang sulit dan mobil sehat memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat yang belum maksimal mendapatkan pelayanan kesehatan,” ucap Ani Yudhoyono dalam sambutannya selaku pendiri organisasi SIKIB.


Mobil Sehat dirancang dengan multifungsi. Yaitu, selain digunakan untuk penyuluhan-penyuluhan tentang Narkoba juga bisa digunakan sebagai Ambulance, operasi minor, untuk pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan dini kanker serviks gratis bagi masyarakat, dan layanan KB.


Wahyu Suswinto menga­takan bahwa kontribusi Per­tamina dalam hal ini adalah salah satu bagian dari kerja sama Pertamina dengan SIKIB dan BNN dalam pe­nanggulangan narkoba yang menjadi program kerja dibidang kesehatan.
“ Ini sebagai bentuk ke­pedulian dari Pertamina yang tidak hanya mencari keuntungan secara kor­porasi tetapi Pertamina peduli terhadap kehidupan bangsa dan negara terlebih lagi peduli anak bangsa bebas dari narkoba,” ucap Wahyu. (IK)

Share this post