JAKARTA – Agrinex Expo kembali diadakan. Pameran yang memperkenalkan hasil produksi pertanian, dalam upaya memperkuat potensi hortikultura Indonesia tersebut diselenggarakan di Prefunction Assembly Hall JCC selama 3 hari, pada 28-30 Maret 2014.
SME & SR PP Region I Manager Aris Mahendrawanto menjelaskan, tahun ini Pertamina mengajak 10 mitra binaan untuk mengikuti kegiatan tersebut. Yaitu, Arnisa Argo Lestari dari Medan, Kelompok II Mete Muna dari kabupaten Muna, Jaenal Abidin dari Indramayu, Koka Milk Fresh dari Jambi, Asep Hermawan dari Bandung, Suhada dari Cianjur, CV Riawan Tani dari Blitar, Citra Argo Nursery dari Semarang, dll.
Sementara Komisaris Utama Pertamina Sugiharto pada kesempatan yang sama memberikan apresiasi kepada SME & SR PP Peramina. “Saya sangat menghargai dan bangga karena Pertamina tidak pernah ketinggalan dalam mengikuti event penting nasional untuk memperlihatkan, memamerkan, mempromosikan dan menyosialisasikan pentingnya pembinaan UKM untuk menghasilkan produk-produk yang bisa dikonsumsi masyarakat lokal,” ujarnya.
Menurut Sugiharto, dalam persaingan global yang akan datang, Indonesia harus mengutamakan produk-produk dalam negeri, termasuk pangan. “Di sinilah peran Pertamina mewujudkan tanggung jawab sosial dalam bentuk program - program yang selama ini sudah dijalankan, seperti program kemitraan, bina lingkungan, program CSR, dan ditambah program Pertamina Foundation. Semuanya itu dimaksudkan untuk memberdayakan masyarakat sekaligus memajukan ekonomi nasional,” lanjut Sugiharto.
Sugiharto berharap dengan adanya promosi seperti ini, kesejahteraan mitra binaan Pertamina dapat lebih meningkatkan sehingga dapat memajukan ekonomi bangsa. “Kita tahu sebagian besar binaan ini adalah UKMK yang memang sangat butuh dorongan dari perusahaan-perusahaan besar seperti Pertamina. Mudah-mudahan apa yang dilakukan Pertamina dapat memberikan manfaat maksimal untuk seluruh pihak,” tegas Sugiharto.•ADITYO