JAKARTA – Dalam rangka menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pertamina turut berpartisipasi dalam pameran Pekan Lingkungan Indonesia (PLI) 2014 yang rutin dilaksanakan setiap tahun di Jakarta Convention Center Hall B Jakarta.
Pameran PLI yang berlangsung pada 29 Mei-1 Juni 2014 ini mengangkat tema “Satukan Langkah, Lindungi Ekosistem Pesisir dari Dampak Perubahan Iklim”. PLI 2014 ini merupakan ajang kampanye lingkungan untuk mempengaruhi perilaku masyarakat untuk sadar akan pentingnya perlindungan ekosistem pesisir dan dampak perubahan iklim dalam rangka ketahanan lingkungan.
Deputi Bidang Koordinasi Lingkungan Hidup dan Kerawanan Sosial, Kementerian Koordinasi Bidang Kesejahteraan Rakyat, Willem Rampangilei mengatakan, ajang PLI ini mengajak semua pihak untuk menyatukan langkah, melindungi ekosistem pesisir dari dampak perubahan iklim sehingga tercapai ketahanan lingkungan.
“Salah satu ciri bahwa ketahanan lingkungan sudah mulai melemah adalah dengan semakin cepatnya laju kerusakan dan pencemaran lingkungan. Ini adalah tanggung jawab bersama masyarakat Indonesia bagaimana kita sadar menjaga ketahanan lingkungan,” ungkap Willem saat membuka pameran PLI, Jumat (30/5).
Sementara itu, Manager CSR Pertamina, Ifki Sukarya menyambut positif dengan tema yang diangkat dalam perlaksanaan PLI tersebut. Menurutnya tema tersebut sangat sejalan dengan tema Pertamina, yaitu Sobat Bumi.
“Kami membina masyarakat sekitar daerah kerja operasi Pertamina untuk sadar terhadap kelestarian dan peduli terhadap penyelamatan lingkungan. Tema pesisir dan perubahan iklim program yang kita tampilkan di pameran ini sangat relevan sekali bagaimana masyarakat bisa mengelola dirinya sendiri salah satunya dengan pengelolaan sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat dan bernilai ekonomis,” ujar Ifki.
Kegiatan PLI 2014 kali ini diikuti 312 peserta yang terdiri dari Instansi Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Badan Usaha Milik Negara, Perusahaan Swasta Nasional dan Multinasional, Badan dan Organisasi Lingkungan Hidup serta Pemerhati Lingkungan. Selain pameran, event ini diisi dengan berbagai kegiatan seminar, workshop, dan lomba.
Pelaksanaan PLI ke-18 tersebut sebagai upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup dengan pelibatan masyarakat dan swasta serta pemerintah menjadi aspek yang penting. Caranya, pemerintah perlu mengeluarkan program yang pro lingkungan, sementara pihak swasta perlu juga menyadari pentingnya melindungi sumberdaya dan ekosistem pesisir. Sedangkan masyarakat diharapkan melakukan aksi-aksi ramah lingkungan untuk meminimalkan dampak perubahan iklim.•IRLI