Pertamina EP Sangatta Gelar Pasar Murah

SANGATTA - PT. Pertamina EP Sangatta Field menggelar kegiatan pasar murah bagi masyarakat di sekitar area operasi perusahaan. Kegiatan pasar murah tersebut dilaksanakan selama dua hari berturut-turut. Bagi warga Desa Sangkima, Desa Sangkima Lama pada  (24/7) dan warga Desa Sangatta Selatan, Desa Singageweh pada (25/7), serta satu hari untuk warga Desa Sangkima, Desa Sangkima Lama, Desa Sangatta Selatan dan Dusun Kenyamukan Sangatta Utara yang diadakan pada (1/8).

 

Kegiatan dilangsungkan di masing-masing kantor desa. Untuk Desa Sangkima disediakan 870 paket sembako, Desa Sangatta Selatan 740 paket, Desa Sangkima Lama memperoleh 450 paket, Desa Singageweh 400 paket, dan Dusun Kenyamukan Desa Sangatta Utara 140 paket.

 

Pembukaan pasar murah dipusatkan di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Sangkima dan dibuka oleh Abdul Muhar selaku Sangatta Field Manager. 

 

Abdul Muhar  mengata­kan, perusahaan menyedia­kan 2.100 paket sembako bagi warga di 4 desa yang bersinggungan dengan area operasi perusahaan dan 500 paket sembako tambahan. “Paket sembako tersebut  berisi bahan-bahan kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, susu, mie instan, kopi dan teh”, ungkap Abdul Muhar. 

 

“Tujuan kami adalah membantu warga masyarakat sebagaimana yang sudah dilakukan setiap tahunnya dan pembagian ini langsung dipusatkan dimasing-masing kantor pemerintah desa agar terasa dekat dengan masing-masing desa”, tambahnya.

 

Pada hari kedua, kegiatan dipusatkan di Pendopo Desa Sangatta Selatan dan dibuka oleh Legal & Relation Asst. Manager, Nanang Electra A. 

 

Dalam kegiatan pasar murah hari III (1/08), perusahaan juga membagikan 500 paket sembako yang dipusatkan di Dusun Kenyamukan.•RU V

 

Share this post