Pertamina MOR IV Seleksi Calon Penerima Beasiswa Sobat Bumi

Semarang – Pertamina melalui organisasi Pertamina Foundation melakukan seleksi calon penerima  Program Pertamina Beasiswa Sobat Bumi di tiga universitas di wilayah Jawa Tengah & DIY yaitu di Universitas Gadjah Mada,  Universitas Negeri Semarang, dan Universitas Diponegoro, pada 25-27 Agustus 2014.

 

Setelah dilakukan seleksi administratif dan substantif, tahapan selanjutnya adalah seleksi wawancara. Seleksi wawancara dilakukan oleh tim Manajemen Marketing Operation Region IV yang hadir di tiap-tiap universitas. Untuk UGM para calon penerima diwawancara oleh Branch Marketing Manager DIY-Surakarta Freddy Anwar, di UNNES diwawancarai oleh HR Area Manager JBT Tri Waluyo, dan di Undip oleh Business Support Area Manager JBT Triokto Hendarmanto.

 

Pertamina Foundation yang berfokus dalam bidang pendidikan dan lingkungan hidup melalui seleksi calon penerima Program Pertamina Beasiswa Sobat Bumi dituntut tidak hanya pintar dalam akademik, namun dapat menjadi duta dalam menjaga lingkungan sekitarnya dan mengajak orang lain untuk berbudaya ramah lingkungan. Kandidat-kandidat tersebut diharapkan dapat menjadi Energi Baru Pertamina dengan added value yang unggul dan kompeten di antara fresh graduate lainnya.•MORIV

Share this post