Pertamina RU IV Cilacap Adakan Khitanan Massal

Khitan _masal _CilacapCILACAP –  Melalui BDI, BAZMA, dan Pertamina Hos­pital Cilacap (PHC), RU IV menyelenggarakan kegiatan khitanan massal untuk anak-anak di wilayah Cilacap dan sekitarnya.

 

Kegiatan diadakan di PHC pada (21/6), dengan meng­ikutsertakan 300 anak yang telah melalui proses se­leksi selama 3 minggu se­jak 22 Mei hingga 16 Juni 2014. Peserta khitan berasal dari Cilacap Selatan, Cilacap Tengah, Cilacap Barat, Cilacap Utara, Jeruklegi, Kesugihan, Adipala, dan Maos. Rata-rata anak-anak tersebut berasal dari kalangan menengah ke bawah dimana orang tua mereka berprofesi sebagai buruh, petani, dan pedagang usaha kecil.

 

Penyelenggara menyiap­kan 25 tim khitan dan me­libatkan lebih dari 60 tenaga medis dan non medis untuk membantu proses khitan.

 

Dukungan dari berbagai instansi tampak melalui ke­hadiran Kepala Kantor Kemen­trian Agama, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Ketua MUI Kabupaten Cilacap, Direktur PHC, Camat dan Lurah se-eks kotip Cilacap, serta GM RU IV dan jajaran tim manajemen RU IV.

 

“Semoga dengan pelak­sanaan kegiatan sosial ini, masyarakat dapat men­dukung kegiatan operasional RU IV,” ujar GM RU IV Edy Prabowo.

 

Di samping mengikuti khitanan, peserta menda­patkan baju taqwa, sarung, peci, sandal, sabuk, sapu tangan, dan uang saku un­tuk membeli buku. “Kami ber­harap, bantuan yang di­berikan dapat bermanfaat bagi peserta dan membuat mereka semakin termotivasi untuk memupuk ilmu pen­di­dikan setinggi mungkin.” tutur Ketua BAZMA RU IV, Haeruman.

 

Selain khitanan massal,  program bantuan lain untuk anak-anak yang di­berikan oleh RU IV, antara lain bantuan pendidikan dalam bentuk beasiswa dan juga program bantuan biaya sekolah, baik yang diberikan oleh BAZMA maupun PWP dengan pro­gram GNOTA.•RUIV

Share this post