CILACAP – Melalui BDI, BAZMA, dan Pertamina Hospital Cilacap (PHC), RU IV menyelenggarakan kegiatan khitanan massal untuk anak-anak di wilayah Cilacap dan sekitarnya.
Kegiatan diadakan di PHC pada (21/6), dengan mengikutsertakan 300 anak yang telah melalui proses seleksi selama 3 minggu sejak 22 Mei hingga 16 Juni 2014. Peserta khitan berasal dari Cilacap Selatan, Cilacap Tengah, Cilacap Barat, Cilacap Utara, Jeruklegi, Kesugihan, Adipala, dan Maos. Rata-rata anak-anak tersebut berasal dari kalangan menengah ke bawah dimana orang tua mereka berprofesi sebagai buruh, petani, dan pedagang usaha kecil.
Penyelenggara menyiapkan 25 tim khitan dan melibatkan lebih dari 60 tenaga medis dan non medis untuk membantu proses khitan.
Dukungan dari berbagai instansi tampak melalui kehadiran Kepala Kantor Kementrian Agama, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Ketua MUI Kabupaten Cilacap, Direktur PHC, Camat dan Lurah se-eks kotip Cilacap, serta GM RU IV dan jajaran tim manajemen RU IV.
“Semoga dengan pelaksanaan kegiatan sosial ini, masyarakat dapat mendukung kegiatan operasional RU IV,” ujar GM RU IV Edy Prabowo.
Di samping mengikuti khitanan, peserta mendapatkan baju taqwa, sarung, peci, sandal, sabuk, sapu tangan, dan uang saku untuk membeli buku. “Kami berharap, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi peserta dan membuat mereka semakin termotivasi untuk memupuk ilmu pendidikan setinggi mungkin.” tutur Ketua BAZMA RU IV, Haeruman.
Selain khitanan massal, program bantuan lain untuk anak-anak yang diberikan oleh RU IV, antara lain bantuan pendidikan dalam bentuk beasiswa dan juga program bantuan biaya sekolah, baik yang diberikan oleh BAZMA maupun PWP dengan program GNOTA.•RUIV