Balikpapan – Pada 16 Juli 2014 lalu, RU V meresmikan “Taman Baca Mangrove” di Kampung Atas Air, Kelurahan Margasari, Kota Balikpapan. Taman Baca ini merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility RU V bidang pendidikan yang bertema Balikpapan Smart Reader bekerja sama dengan Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU.
“RU V memiliki concern yang tinggi terhadap pemeliharaan kualitas perpustakaan sekolah, termasuk melakukan rehabilitasi perpustakaan. Untuk ke depannya, sasaran program Balikpapan Smart Reader juga mencakup pelatihan pustakawan di sekolah untuk mengelola perpustakaan yang nyaman, tersistem dan disukai anak-anak,” ujar CSR Officer RU V Arya Yusa.
Dalam peresmian Taman Baca Mangrove, RU V pun memberikan tali asih berupa paket ibadah anak saleh kepada anak-anak yang sering mengunjungi Taman Baca Mangrove dan juga bingkisan sembako kepada tim pengelola Kampung Atas Air.
RU V menargetkan lima tempat baca atau perpustakaan yang akan direhabilitasi menjadi taman baca yang memiliki fasilitas lengkap sehingga menarik masyarakat dan anak-anak untuk datang.•KeishkaraHP