JAKARTA - Sebagai wujud komitmen dalam menjamin keamanan ketersediaan pasokan dan distribusi BBM dan LPG selama Ramadan dan Idul Fitri 1440 H, PT Pertamina (Persero) kembali membentuk tim Satuan Tugas (Satgas) Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) 2019, di Ruang Banda A Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Senin (29/4).
Tim Satgas RAFI 2019 sendiri berdedikasi menjalankan amanah menjaga ketahanan energi mulai H-15 hingga H+15 Idul Fitri 1440H/2019. Hadir pada kesempatan ini, SVP Retail Marketing Business Pertamina, Jumali, VP Supply & Distribution Faris Aziz, VP Industrial Fuel Marketing Pertamina Eldy Hendri dan VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman.
SVP Retail Marketing Business Pertamina, Jumali menuturkan, pada tahun ini Satgas RAFI Pertamina akan disiagakan dalam dua periode. Antara lain Satgas LPG yang akan disiapkan H-30 sampai dengan H+15. Sedangkan Satgas BBM sendiri akan dimulai sejak H-15 hingga 15 Hari pasca Hari Raya Idul Fitri.
"Satgas akan kita bagi dalam dua periode. (Satgas) LPG mulai H-30 sampai dengan H+15. Satgas BBM akan tetap kita mulai H-15 sampai H+15," jelas Jumali dalam Press Conference Kesiapan BBM & LPG Satgas Ramadan dan Idul Fitri 1440 H.
Jumali menambahkan, untuk mengantisipasi mulai beroperasinya jalur bebas hambatan (tol) mulai dari Merak hingga Probolinggo sejauh 920 km, Pertamina akan melakukan berbagai upaya agar perjalan mudik masyarakat lancar. Seperti menyiapkan sejumlah sarana BBM pendukung. Diantaranya mobil dispenser 26 unit, motor kemasan 200 unit, kiosk Pertamax 67 titik, dan buffer tank BBM 115 unit.
"Ketersediaan BBM selama SATGAS RAFI 2019 dalam kondisi aman. Pertamina menjaga stok Premium selama 21 hari, Pertalite 21 hari, Pertamax 22 hari, Turbo 58 hari, Solar 26 hari, Dexlite 27 hari, Dex 35 hari, Avtur 48 hari, LPG 16 hari, dan minyak tanah 69 hari," paparnya.
Hal senada disampaikan VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman. "Seperti tahun sebelumnya, Pertamina selalu siap untuk memenuhi kebutuhan BBM di 6.594 SPBU yang tersebar di seluruh Indonesia dan LPG. Kami juga fokus dalam upaya menjamin stok dan kelancaran distribusi," ungkap Fajriyah.*STK/ft. PW