JAKARTA - Pertamina berhasil meraih dua penghargaan pada ajang Women Empowerment Principles Awards 2024. Penghargaan ini diselenggarakan oleh UN Women dan diterima oleh Direktur Keuangan Pertamina, Emma Sri Martini berlokasi di Hotel Shangrilla Jakarta pada Selasa, 29 Oktober 2024.
Pertamina mendapat dua penghargaan dengan kategori 1st Winner Gender Inclusive Workplace dan kategori kedua 1st Runner-up Transparancy & Reporting.
"Pertamina mendapatkan dua penghargaan dari UN Women. Kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada UN Women yang selalu berkomitmen dan meng-encourage kami pelaku bisnis untuk senantiasa memotivasi kami berkomitmen melakukan affirmative mainstreaming gender," ujarnya.
Menurutnya, kesetaraan gender bukan hanya masalah gender saja, namun juga sebagai bagian dari upaya perusahaan dalam mempertahankan sustainability bisnis. Pertamina mempunyai komitmen afirmatif dengan adanya komunitas Pertiwi. Ini merupakan bukti nyata dan bergerak pada 4 pilar, yaitu community development, sustainability, wellbeing, dan partnership. Hal ini juga sejalan dengan Women Empowermem Principal (WEP) nomor 2 dan 3.
"Inilah langkah nyata di Pertamina untuk menciptakan respectful workplace yang nyaman dan aman bagi seluruh pekerja di Pertamina. Pertamina adalah bisnis di sektor migas yang pekerjanya didominasi oleh laki laki. Kalau kita tidak memberikan affirmative support kepada pekerja perempuan, tentunya akan membuat suasana kerja menjadi tidak kondusif yang dapat berdampak pada kinerja perusahaan. Karena itu, keamanan dan kenyamanan harus diintervensi oleh kebijakan, ketersediaan infrastruktur, dan kenyamanan. Dukungan penuh dari paraleader dan rekan sejawat juga sangat diperlukan," tutur Emma.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran di Pertamina Group. "Penghargaan ini menjadi motivasi kami untuk terus memberikan yang terbaik bagi perusahaan dan semoga menjadi inspirasi bagi pelaku bisnis lainnya di Indonesia," tutupnya. *IDK/PW