DONGGI - Sebanyak 67 pekerja Pertamina EP Asset 4 Donggi Matindok Field merupakan putera daerah. Hal ini disebutkan oleh Andri Sehang selaku Donggi Matindok Field Manager saat memberikan penjelasan kepada Direktur Pemasaran Korporat Pertamina Basuki Trikora Putra dalam kegiatan Management Walkthrough (MWT), Selasa, (14/5/2019).
"Sebagai komitmen kepedulian kami kepada warga sekitar, sebanyak 67 pekerja di sini merupakan putra daerah asal. Kami beri pendidikan dan sekarang sudah bekerja di Pertamina EP Asset 4," ujar Andri.
Beberapa pekerja asli putra daerah tersebut di antaranya Ahmad Idul Aripin Lasimpala yang bertugas di Control Room, Andi Muhamad Faizal sebagai Field Operator, dan Henry Starman Bokko sebagai Operator DCS. Ketiga pekerja tersebut merupakan putera daerah yang berhasil menjadi pekerja Pertamina EP angkatan 2014.
"Saya merupakan putera daerah dari Kecamatan Batui. Waktu itu, saya baru saja lulus SMA kemudian ada tes rekrutmen dari Pertamina EP. Saya ikut tes masuk. Alhamdulillah lulus. Saya senang sekali bisa membuat bangga orang tua dan masyarakat di sini. Ketika saya pulang, semua bangga, ada putera daerah yang bisa bekerja di perusahaan besar seperti Pertamina," ungkap Andi saat ditemui dalam kegiatan MWT.
Hal senada diutarakan Ahmad Idul Aripin Lasimpala. Cuaca dan risiko pekerjaan yang besar menjadi tantangan tersendiri dalam pekerjaan di lapangan. Namun para pekerja khususnya putera daerah terus berkomitmen untuk menunjukkan hasil kerja yang maksimal.
"Bekerja di Pertamina EP sebagai anak perusahaan Pertamina merupakan kebanggaan tersendiri untuk kami. Karena kami bisa ikut berkontribusi dalam meningkatkan ketahanan energi nasional, yang berarti kembali ke masyarakat hasilnya," pungkas Ahmad. *IN